Banyak orang tua yang menggunakan media youtube
untuk menenangkan anak-anak. Jika dilakukan terus menerus akan membuat anak
kecanduan. Internet memang memiliki sisi negatif dan positifnya. Oleh karena
itu, orang tua harus bisa mengajarkannya dengan baik. di youtube kita bisa menemukan
banyak video. Termasuk video yang tidak pantas untuk anak-anak. Banyak konten
negatif yang buruk bagi perkembangan anak. Oleh karena itu, orang tua bisa
melakukan tips parenting
melindungi anak-anak dari bahaya youtube
purekids |
Aktifkan Restricted Mode
Untuk membatasi konten negatif di youtube, anda bisa mengaktifkan
restricted mode. Fitur ini digunakan untuk menyaring konten negatif dari
halaman utama youtube. Konten yang tidak pantas untuk anak-anak, tidak bisa
dibuka bila anda mengaktifkan mode ini. Caranya mengaktifkannya, dengan masuk
ke menu general kemudian pilih restricted mode, ubah menjadi on.
Report Video Konten Negatif
Bila anda sudah mengaktifkan restricted mode,
tetapi tetap muncul konten negatif. Anda bisa report video tersebut. Ada banyak
sekali konten negatif di internet. Seperti kekerasan, kejahatan, provokasi dan
lainnya. Bahkan video tersebut dibalut dengan bentuk konten anak. Jadi orang
tua harus mengawasi apa saja yang dilihat. Cara report video, dengan klik titik
tiga di video lalu pilih report. Masukan alasan kenapa anda ingin mereport
video tersebut.
Buatlah Playlist
Orang tua bisa membuat daftar tontonan di
youtube, masukan video yang bagus untuk anak-anak. Yang bisa memberikan penbelajaran
bagi tumbuh kembangnya. Dengan begitu orang tua, bisa memonitor apa saja video
yang anak-anak lihat. Anda bisa mengubah video tersebut dua minggu atau satu
bulan sekali. Supaya anak-anak tidak bosan. Anda juga bisa mendownload video
tersebut dan menyimpannya di galeri. Ini akan lebih menghemat kuota internet
dan lebih aman. Gaya parenting ini wajib untuk dilakukan semua orang tua.
Jalin Kedekatan dan Interaksi
Jangan lepas kontrol, ketika anak bermain
youtube. Cobalah untuk menjalin kedekatan dan interaksi. Dampingi mereka pada
saat menonton video. Lihat apa saja yang mereka tonton. Lalu cobalah jalin
interaksi. Anda bisa bertanya, apa yang sedang dia tonton lalu cobalah untuk
menceritakan lagi ke anda. Anda juga bisa saling menjelaskan satu sama lain.
Misalnya menonton video dengan kehidupan hewan. Luangkan waktu anda, untuk
menjelaskan berbagai hal ke anak. Jangan pernah dibiarkan bermain gadget
sendiri tanpa adanya kontrol orang tua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar